Perpustakaan Universitas Yudharta Pasuruan kembali menerima sumbangan buku berharga dari salah satu dosen. Kali ini, Bapak Dr. Muhammad Hermansyah, S.T., M.T., Dosen Program Studi Teknik Industri yang sekaligus menjabat sebagai Sekjend IPI (Ikatan Pesantren Indonesia), memberikan 18 buku Ensiklopedi Sirah Nabi Muhammad SAW sebagai bentuk kontribusi nyata dalam pengembangan literasi dan pengetahuan keislaman di lingkungan kampus.
Serah terima sumbangan buku dilaksanakan pada Selasa, 28 Oktober 2025, di Perpustakaan Universitas Yudharta Pasuruan. Buku-buku tersebut merupakan ensiklopedi lengkap yang membahas perjalanan hidup Rasulullah SAW secara mendalam dan ilmiah, sehingga diharapkan dapat memperkaya koleksi referensi keislaman serta mendukung kegiatan akademik mahasiswa dan dosen.
Kepala Perpustakaan Universitas Yudharta Pasuruan Bapak Wiwin Fachruddin Yusuf, MA, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepedulian Bapak Dr. Muhammad Hermansyah terhadap pengembangan literasi kampus.
“Kami sangat berterima kasih atas sumbangan ini. Koleksi Ensiklopedi Sirah Nabi Muhammad SAW akan menjadi sumber ilmu yang sangat bermanfaat, tidak hanya bagi mahasiswa fakultas agama, tetapi juga seluruh civitas akademika,” ujarnya.
Sementara itu, Dr. Muhammad Hermansyah berharap sumbangan ini dapat menumbuhkan semangat membaca dan meneladani akhlak Rasulullah SAW di kalangan mahasiswa.
“Buku adalah jendela ilmu. Saya berharap ensiklopedi ini dapat menjadi sumber inspirasi dan pembelajaran bagi semua yang membacanya,” tuturnya.
Dengan adanya sumbangan ini, Perpustakaan Universitas Yudharta Pasuruan kini semakin memperkaya koleksi literatur keislamannya, sejalan dengan visi universitas untuk mengintegrasikan ilmu pengetahuan dan nilai-nilai keislaman dalam pendidikan.



Posting Komentar